untuk berita versi bahasa indonesia

Pada 25-26 Mei 2016, berlokasi di Hotel Inna Garuda Yogyakarta, diadakan workshop Inovasi Penyehatan Lingkungan Pemukiman dalam format diskusi panel. Beberapa dosen Teknik Lingkungan UII diundang untuk mengikuti acara workshop ini. Dosen-dosen tersebut adalah Eko Siswoyo, Aulia Ulfah Farahdiba, Yebi Yuriandala, Adam Rus Nugroho dan Qorry Nugrahayu. Workshop ini diadakan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Dirjen Cipta Karya, Satuan Kerja (Satker) Penyehatan Lingkungan Pemukiman (PLP). Acara ini mengundang para akademisi, BLH dan Satker PLP beberapa daerah (DIY, Jawa Tengah dan Jawa Timur). Acara dibagi menjadi dua hari dengan perbedaan bidang pembahasan. Pembahasan di hari pertama meliputi inovasi teknologi untuk menyelesaikan permasalahan air limbah dan persampahan. Sementara itu pembahasan di hari kedua meliputi inovasi teknologi untuk menyelesaikan permasalahan drainase dan banjir.

Pada 18 Mei 2016 diadakan acara yang telah diselenggarakan oleh International Association of Plumbing and Mechanical Officials (IAPMO) selama beberapa tahun belakangan ini. Pada kesempatan ini, hadir dua dosen Teknik Lingkungan UII sebagai peserta undangan, yakni Eko Siswoyo dan Adam Rus Nugroho. Tahun lalu pun beberapa dosen Teknik Lingkungan UII menghadiri acara serupa. Dalam acara yang diadakan di Hotel Ritz Carlton di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan ini, diketengahkan pembahasan mengenai standar terbaru dalam melakukan perencanaan plumbing, yakni SNI 8153:2015, yang baru diluncurkan pada 2015 lalu oleh Badan Standarisasi Nasional (BSN). Dalam pertemuan yang diadakan dalam rangka World Plumbing Day ini, IAPMO menjadikan judul pertemuan ini sebagai: 3rd Annual Education Conference – Water for Indonesia : Indonesian Plumbing System Standardization.

Direktur (CEO) IAPMO, Russ Chaney dan Kepala BSN, Bambang Prasetya turut memberi sambutan pada pembukaan acara. Inti dari acara ini adalah presentasi dan diskusi panel dari beberapa narasumber untuk membahas pentingnya standar SNI 8153:2015 untuk meningkatkan kesehatan dan keselamatan warga Indonesi, menjaga lingkungan hidup dan meningkatkan perekonomian Indonesia. Narasumber tersebut ada empat orang: Donny Purnomo, salah seorang kepala bidang dari BSN, membahas mengenai skema implementasi SNI 8153:2015; Naning Adiwoso, ketua Green Building Council Indonesia, membahas mengenai filosofi green building dan keterkaitannya dengan perpipaan gedung; Ken Wijaya, Wakil Presiden Eksekutif IAPMO, membahas pengembangan standarisasi sistem plumbing dan adopsinya ke Indonesia; serta perwakilan dari PUSLITBANG Kementerian Pekerjaan Umum yang membahas mengenai pentingnya SNI 8153:2015.

Meskipun ada sedikit keterlambatan acara, secara umum acara berjalan cukup lancar dengan diselingi pertunjukan dramatik dari anak-anak Panti Asuhan yang memainkan pentas panggung yang mengusung tema air bersih. Anak-anak tersebut beraksi di atas panggung secara berkelompok membawakan lagu, puisi dan sedikit mini drama yang menyinggung soal air bersih. Harapannya agar esensi dari acara ini tercapai, yakni menyediakan akses air bersih yang terjamin kualitas perpipaannya.

Pada tanggal 7 dan 8 Mei 2016, tiga dosen muda Prodi Teknik Lingkungan UII mengikuti konferensi internasional yang diselenggarakan oleh Institute of Research Engineers and Doctors (IRED) di Bangkok, Thailand. Ketiga dosen tersebut adalah Adam Rus Nugroho, Fajri Mulya Iresha dan Qorry Nugrahayu. Konferensi internasional yang diadakan bernama resmi Fourth International Conference on Advances in Applied Science and Environmental Technology (ASET 2016). IRED merupakan lembaga yang berlokasi di Amerika Serikat dan diketahui telah mengadakan berbagai macam conference internasional untuk berbagai macam bidang ilmu. Berbarengan dengan konferensi ASET 2016 yang diperuntukkan bidang ilmu sains terapan dan teknologi lingkungan ini, juga diadakan tiga konferensi bidang ilmu lain di lokasi dan waktu yang sama. Tiga konferensi lainnya adalah Computing, Control and Networking (ACCN); Civil, Structural and Mechanical Engineering (ACSM); dan Economics, Social Science and Human Behaviour Study (ESSHBS). Total peserta dari keempat konferensi tersebut adalah 46 orang atau paper. Untuk ASET sendiri terdapat 17 paper yang lolos menjadi peserta konferensi dan terabadikan di dalam prosiding.

Materi yang paling menarik menurut penulis, yang ditemukan dalam konferensi ASET 2016 adalah presentasi dua paper yang dibawakan oleh satu orang yang sama, Augustine Osamor Ifelebuegu, yang berasal dari Coventry University, Inggris. Papernya yang pertama berjudul “Oil Spill Clean-Up from Sea Water using Waste Chicken Feathers”. Paper tersebut meneliti limbah bulu ayam yang dijadikan material adsorpsi. Hasil penelitiannya menyebutkan bahwa kapasitas adsorpsi maksimum yang didapatkan mencapai 7694 mg/g, 6059 mg/g dan 4097 mg/g untuk minyak sayur, minyak mentah, dan minyak solar secara berurutan. Paper dari Ifelebuegu yang kedua berjudul “An Evaluation of the Removal of Progresterone in Wastewater by Adsorption onto Waste Tea Leaves”. Penelitian ini sekali lagi membahas mengenai adsorpsi. Pada penelitian paper kedua ini material adsorben yang berasal dari limbah daun teh dicoba digunakan untuk menghilangkan senyawa kimia yang termasuk ke dalam endocrine disrupting chemical (EDC), yakni progresterone. Kedua penelitian ini menjadi menarik sebab limbah minyak dan EDC merupakan emerging contaminant (kontaminan yang tidak umum dipantau namun keberadaannya sangat berbahaya bagi lingkungan) dan sangat sesuai dengan isu terkini di dunia global.

Dalam kesempatan ini salah satu dosen Teknik Lingkungan UII berhasil sedikit berdialog dengan Mr. Augustine dan membuat adanya kesempatan untuk bekerja sama dengan beliau. Harapan ke depannya beliau dan timnya bisa didatangkan di Prodi Teknik Lingkungan UII untuk memberikan pencerahan di bidang lingkungan dari hasil penelitian-penelitiannya. Aamiin.

Paper dari dosen Teknik Lingkungan UII sendiri sebagai berikut:

  • Adam R.N. :
  • Fajri M.I. :
  • Qorry Nugrahayu :

Prosiding konferensi internasional ASET 2016 dapat dilihat pada tautan .

Fajri saat dinobatkan sebagai juara favorit DSEA 2015

Fajri Mulya Iresha (24), dosen muda Program Studi Teknik Lingkungan UII, boleh berbangga. Pasalnya pemuda lulusan Teknik Lingkungan Universitas Indonesia ini memiliki prestasi yang membanggakan. Tidak tanggung-tanggung, di umurnya yang masih sangat muda ini Fajri terpilih sebagai pemenang terfavorit Danamon Social Enterpreneur Awards 2015. Event yang diselenggarakan oleh Bank Danamon sejak tahun 2006 ini bertujuan untuk mengapresiasi para pejuang masyarakat yang ingin mewujudkan upaya-upaya entrepreneur yang bervisi untuk membantu kesejahteraan jutaan orang di luar sana. Danamon Social Entrepreneur Awards (DSEA) merupakan penghargaan yang dipersembahkan oleh Danamon untuk individu-individu yang menghasilkan usaha luar biasa dan berkesinambungan untuk memberdayakan hidup dirinya maupun lingkungannya melalui solusi kewirausahaan.

Kondisi yang melatarbelakangi Fajri untuk mendirikan unit usahanya, Zero Waste Indonesia (ZWI), adalah karena keprihatinan Fajri terhadap lingkungan sekitar yang tercemar oleh sampah. Menurut pandangannya, sampah memiliki nilai ekonomis bila dikelola dengan baik. Sampah tidak seharusnya hanya dibiarkan diproses sebagai barang yang tidak berharga. Oleh sebab itu, Fajri pun mengumpulkan teman-temannya untuk memulai bisnis daur ulang sampah di Depok pada tahun 2013 lalu. Ia bersama rekan-rekannya sesama mahasiswa Teknik Lingkungan, kala itu memulai untuk bersih-bersih dan mengumpulkan sampah di Depok dengan membuat bank sampah. Bank sampah ZWI yang dibuat di area rumah kontrakan tersebut mengumpulkan sampah dari masyarakat di sekitar wilayah Kampus Universitas Indonesia, kampus dimana mereka kuliah.

Setelah usaha yang Fajri dan kawan-kawannya rintis di awal perjuangan membebaskan lingkungan tempat mereka tinggal dari sampah tersebut, mereka pun berhasil memenangi Enterpreneurship Challenge yang diadakan di ITB dan mendapatkan hadiah uang yang cukup besar. Kemudian uang hadiah tersebut pun lantas dimanfaatkan untuk meneruskan perjuangan mereka. Fajri dan kawan-kawan menggunakan uang tersebut untuk menyewa lahan yang akan digunakan untuk mengumpulkan dan mengolah sampah plastik. Kemudian Zero Waste Indonesia pun didirikan oleh Fajri dengan visi membebaskan Indonesia dari sampah.

Zero Waste Indonesia (ZWI) yang dikelola Fajri beserta kawan-kawannya mengajak masyarakat kaum marjinal untuk dilibatkan sebagai pengelola Bank Sampah milik ZWI. Sampah plastik diolah di lahan ZWI dengan cara digiling. Setelah digiling, sampah-sampah plastik tersebut kemudian dikirim ke industri bijih plastik di Depok dan Tangerang. Dengan bantuan dari karyawan-karyawannya, Bank Sampah milik Fajri bisa menghasilkan 200 kg sampah plastik per hari dengan omzet mencapai Rp 30 juta per bulan. Jika kapasitas pengolahan bisa ditingkatkan mencapai 1 ton per hari, maka omzet yang diperkirakan Fajri mencapai Rp 200 juta per bulan.

Fajri dan Karyawan-Karyawan Bank Sampahnya

Berkat upayanya menggandeng kaum marjinal dalam menjalankan wirausaha mulianya ini, lantas pada tahun 2015 Fajri berhasil memenangi juara favorit dalam Danamon Social Enterpreneur Awards. Pada saat memenangi juara tersebut, Fajri telah menjadi dosen baru di Program Studi Teknik Lingkungan Universitas Islam Indonesia (UII). Sehingga, kala itu Fajri masih mengelola ZWI miliknya dengan bolak-balik Yogyakarta (dimana UII berada) dan Depok. Saat ini ZWI pun akhirnya oleh Fajri diserahkan pengelolaan utamanya kepada rekan Fajri di Depok. Walau begitu, Fajri tetap berusaha menjadi penasehat ZWI sampai saat ini. Harapan Fajri, dengan upayanya membangun ZWI, orang lain akan termotivasi dan terinspirasi untuk membangun upaya-upaya serupa di seluruh Indonesia. Karena sebenarnya, memang pada perencanaannya, ZWI ditargetkan dapat direplikasi di kota-kota besar lainnya di Indonesia.

Saat ini, Fajri berupaya untuk meneruskan perjuangannya dengan memulai usaha pengelolaan sampah di Kampus UII. Dimulai dari Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) dimana Prodi Teknik Lingkungan berada, Fajri berupaya untuk membuat sistem pengelolaan agar jumlah sampah yang timbul dapat direduksi. Targetnya FTSP UII dapat bergerak menuju pencapaian zero waste. Setelah FTSP berhasil mencapai zero waste, kemudian Kampus UII. Sehingga, nantinya civitas akademika Kampus UII akan terbebas dari sampah. Hal itu bukan hanya impian, namun bisa dicapai jika para civitas akademika mau peduli akan pengelolaan sampah. Mari kita mulai dari diri kita sendiri, untuk tidak meninggalkan sampah selain di tempat sampah.

Fajri dan Kawan-Kawan saat Mengikutkan ZWI pada Kompetisi Tingkat ASEAN.

Menurut Kementerian Lingkungan Hidup Republik Indonesia, jumlah timbulan sampah di Indonesia telah mencapai 175.000 ton/hari atau setara 64 juta ton/tahun. Dengan sumber timbunan paling dominan yaitu rumah tangga (domestik) sebesasr 48% dari total timbunan sampah. Pada tahun 2015, produksi sampah plastik di Indonesia mencapai 4000 ton per hari atau setara dengan 16 pesawat BOEING 737. Sampah plastik merupakan sampah yang membutuhkan waktu puluhan hingga ratusan tahun untuk diurai. Salah satu solusi populer yang dapat dilakukan oleh masyarakat yaitu dengan menerapkan konsep 3R (Reduce,Reuse,Recycle) pada pengelolaan sampah plastik. Namun jika tidak disertai oleh pengelolaan yang baik, solusi penanganan sampah ini tidak akan ada artinya karena akan sulit berlanjut.

Beragam inovasi pengelolaan sampah telah diterapkan sebagai upaya untuk mengurangi timbulan sampah yang jumlahnya terus meningkat secara berlipat-lipat di Indonesia. Salah satu upaya tersebut dilakukan oleh dua dosen Program Studi Teknik Lingkungan Universitas Islam Indonesia, Hijrah Purnama Putra (32) dan Fajri Mulya Iresha (24) dengan membuat suatu wirausaha pengelolaan sampah. Tak disangka-sangka, wirausaha bank sampah yang mereka rintis berbuah prestasi yang membanggakan. Hijrah menjuarai kompetisi Wirausaha Muda Mandiri (WMM) 2015 yang diselenggarakan oleh Bank Mandiri pada kategori usaha sosial dengan wirausahanya yang bernama “Butik Daur Ulang”. Sementara Fajri berhasil mendapatkan penghargaan sebagai finalis terfavorit dari 5 finalis di Danamon Social Entrepreneur Awards 2015 dengan wirausaha yang bernama “Zero Waste Indonesia”.

Berikut ini tautan menuju artikel masing-masing dari dua dosen Teknik Lingkungan yang berprestasi dalam usaha daur ulang sampah:

Hijrah menjuarai WMM 2015 Fajri sebagai Juara Favorit DSEA 2015