PROGRAM STUDI

Kuliah di UII, berkarya untuk masa depan yang lestari

Sebagai environmental engineer, Anda akan terlibat dalam perancangan teknologi untuk mengurangi dan membersihkan polusi, mendaur ulang produk limbah, mencegah kontaminasi air dan  pasokan makanan, serta melestarikan sumber daya alam untuk kebutuhan masa depan. Saatnya bergabung di Jurusan Teknik Lingkungan UII dan pilih jenjang studi yang sesuai untuk Anda.

Sarjana Teknik Lingkungan

Gerbang awal untuk menjadi environmental engineer.

Magister Teknik Lingkungan

Studi lanjutan bagi insinyur dan sarjana pemerhati lingkungan.

Akreditasi Nasional & Internasional

LABORATORIUM RISET & LAYANAN

Merawat lingkungan, menyelamatkan masa depan

Para peneliti dan insinyur pakar di Teknik Lingkungan UII terus mengeksplorasi berbagai gagasan dan perancangan teknologi inovatif untuk memperbaiki kualitas lingkungan dan menjaga kelestarian alam.

Laboratorium Riset

Laboratorium riset kami adalah representasi dari komitmen Jurusan Teknik Lingkungan UII untuk memberi dampak nyata bagi upaya kelestarian lingkungan dan keberlanjutan. Beragam gagasan baru, studi empiris, dan proyek-proyek inovatif diujicobakan di dalam laboratorium kami.

Layanan Pengujian
Kualitas Lingkungan

Laboratorium Kualitas Lingkungan JSTL UII telah mendapatkan akreditasi dari Komite Akreditasi Nasional (KAN) dengan nomor akreditasi LP-476-IDN sesuai ISO/IEC 17025: 2005. Selain mendukung kegiatan riset dan praktikum, laboratorium kami juga memberikan layanan pengujian di bidang fisika, kimia anorganik, mikrobiologi, kimia organik, dan biota perairan untuk memenuhi kebutuhan industri, instansi, dan publik yang memerlukannya.

Institusi Mitra